24-06-2019 News
Tiga Bank Irlandia Besutan Deloitte Gunakan Blockchain

Salah satu keunggulan blockchain yaitu dalam mematenkan data digital yang tersimpan di dalamnya coba di eksplor dan dimanfaatkan lebih jauh oleh kantor akuntan internasional, Deloitte.

Baru-baru ini perusahaan audit terbar nomor dua di dunia setelah Pricewaterhouse Cooper tersebut dilansir telah mengembangkan sistem blockchain khusus untuk merekam data kompetensi karyawan di sebuah perusahaan.

Sistem khusus berbasis ethereum tersebut dikembangkan atas permintaan tiga kliennya dari lembaga perbankan asal Irlandia, yaitu Institute of Banking (IoB), Bank of Ireland, AIB dan Ulster Bank.

Dalam laporannya, disebutkan bahwa sistem yang dikembangkan tersebut telah dirancang khusus untuk merekam sekaligus mematenkan data karyawan yang sudah disimpang di atas platform blockchain. Data-data yang direkam meliputi kualifikasi pendidikan, rencana kerja hingga bidang edukasi online yang diikuti oleh karyawan yang bersangkutan.

Diharapkan kedepannya sistem tersebut tidak hanya bisa diharapkan sebagai pusat data terpercaya yang bisa dimanfaatkan oleh perusahaan dimana karyawan tersebut terafiliasi, namun juga dari pihak-pihak lain seperti pemerintah.

"Penerapan blockchain sangat penting bagi industri perbankan agar lebih mempermudah proses verfikasi, pelacakan dan juga akses langsung ke data oleh pemerintah dan pihak-pihak terkait," ujar Kepala Layanan Keuangan Deliotte sekaligus Kepala EMEA Blockchain Lab, David Dalton dalam siaran pers sebagaimana dimuat oleh situs resmi IoB, beberapa waktu lalu.

Authored by Agnes Hutagalung

MOST POPULAR
2019-03-04
2019-03-04
2019-03-04
2019-03-04
2019-03-04